Jakarta, 27 Juli 2025 — Ketua Program Studi Biologi Universitas Annuqayah, Bapak Argus, M.Si., turut hadir dalam Rapat Kerja Nasional (RAKERNAS) Konsorsium Biologi Indonesia (KOBI) yang diselenggarakan di Universitas Esa Unggul, Jakarta.
Kegiatan ini menjadi ajang strategis yang mempertemukan para ketua program studi biologi, dekan fakultas, serta pengelola jurnal ilmiah dari berbagai institusi pendidikan tinggi di seluruh Indonesia, mulai dari Aceh hingga Papua.
RAKERNAS KOBI dibuka secara resmi oleh Ketua KOBI, Prof. Dr. Budi Setiadi Daryono, M.Agr.Sc., dari Universitas Gadjah Mada. Dalam sambutannya, Prof. Budi menekankan pentingnya kolaborasi lintas disiplin dalam menjawab tantangan zaman, terutama melalui integrasi teknologi mutakhir seperti Artificial Intelligence (AI), Bioinformatika, dan Sains Data dalam riset biologi.

“Biologi saat ini memiliki peluang besar untuk berkolaborasi dengan bidang seperti Artificial Intelligence, Bioinformatika, dan Sains Data, terutama dalam konteks riset biodiversitas, pertanian presisi, hingga pemodelan ekosistem,” ungkap Prof. Budi.
Selain membahas arah strategis penguatan kelembagaan dan pengembangan program studi, forum ini juga menyoroti pentingnya sinergi dalam program Kampus Berdampak, yang merupakan wujud hilirisasi dari kebijakan Merdeka Belajar. Program ini menekankan pada kontribusi nyata perguruan tinggi dalam menyelesaikan persoalan masyarakat melalui pendekatan riset transdisipliner.
Kehadiran Kaprodi Biologi Universitas Annuqayah di forum nasional ini merupakan langkah penting dalam memperkuat jejaring akademik, serta mengembangkan kontribusi institusi dalam peningkatan mutu pendidikan, riset berbasis kearifan lokal, pengelolaan jurnal ilmiah berstandar nasional dan internasional, serta membuka peluang kerja sama dalam pertukaran dosen dan mahasiswa.
“RAKERNAS ini menjadi momentum penting untuk mendorong sinergi antar lembaga dalam meningkatkan kualitas pendidikan dan penelitian biologi di Indonesia,” ujar Argus usai kegiatan.
Dengan semangat kolaboratif dan inovatif, KOBI berkomitmen untuk terus menjadi wadah strategis dalam mendorong kemajuan ilmu biologi yang berkelanjutan, inklusif, dan berdaya saing global. (Ain)
